Politeknik Pariwisata Lombok adalah perguruan tinggi negeri yang menyelenggarakan program pendidikan vokasi di bidang kepariwisataan di lingkungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang Pariwisata.

Poltekpar Lombok Laksanakan Program Pertukaran Dosen dengan MSU Malaysia

Politeknik Pariwisata Lombok melaksanakan program lecturer exchange dengan Management and Science University (MSU) Shah Alam, Malaysia. Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional, dosen dan mahasiswa yang terlibat menggunakan pakaian batik sebagai simbol kebanggaan terhadap warisan budaya Indonesia.

Dalam program ini, MSU Malaysia mengirimkan dua dosen, yaitu Ms. Ain Shamimi Binti Arifin yang ditempatkan di Program Studi Divisi Kamar dan Ms. Nurul Farah Izzah Binti Zailani yang ditempatkan di Program Studi Usaha Perjalanan Wisata yang melaksanakan pengajaran selama satu minggu, sekaligus terlibat dalam penelitian kolaboratif dengan dosen Poltekpar Lombok.

Program ini diharapkan dapat memberikan pengalaman akademik yang berharga bagi para mahasiswa, serta memperkaya perspektif pengajaran dan penelitian bagi para dosen di Poltekpar Lombok serta sebagai wujud program internasional Poltekpar Lombok sebagai A World Class Tourism Polytechnic. Dengan adanya kolaborasi internasional ini, diharapkan mahasiswa dan dosen dapat merasakan manfaat dari keberagaman dan inovasi pengajaran, serta memperluas jaringan global demi kemajuan dunia pendidikan pariwisata di Indonesia.

Translate »