Politeknik Pariwisata Lombok adalah perguruan tinggi negeri yang menyelenggarakan program pendidikan vokasi di bidang kepariwisataan di lingkungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang Pariwisata.

Pembinaan Sikap Dasar Profesi Mahasiswa Baru Poltekpar Lombok Tahun 2023


Kegiatan Pembukaan PSDP dilaksanakan pada Apel pagi yang di pimpin langsung Direktur Poltekpar Lombok Herry Rachmat Widjaja, M.M.Par., CHE serta dihadiri seluruh peserta PSDP dan pegawai. Kegiatan Pembukaan PSDP ditandai dengan pemasangan tanda pengenal yang dilakukan oleh 4 Kepala Program Studi dan menabuh gong secara simbolis.

Selanjutnya bertempat di Gedung Olahraga Poltekpar Lombok men dengan para peserta berkumpul sesuai kelompok yang telah ditentukan, dan diikuti pembagian wali kelas. Dilanjutkan dengan pemaparan materi Budaya, Etika, dan Tata Krama oleh Pembantu Direktur 1 Ibu Dr. Amirosa Ria Satiadji, M.M., CEE., CHE., CIQnR lalu dilanjutkan dengan pemateri kedua yaitu Bapak Taufan Rahmadi mengenai Pariwisata Halal.

Kegiatan hari ini diakhiri dengan semua peserta mengikuti Permildas bertempat di Plaza Rektorat Poltekpar Lombok

165A1715
Translate »