Politeknik Pariwisata Lombok adalah perguruan tinggi negeri yang menyelenggarakan program pendidikan vokasi di bidang kepariwisataan di lingkungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang Pariwisata.

Poltekpar Lombok Gelar Kunjungan Sosialisasi Promosi ke SMKN 1 Pujut

Politeknik Pariwisata Lombok melaksanakan kunjungan sosialisasi ke SMKN 1 Pujut pada Jumat, 17 Januari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan minat siswa kelas 12 dalam melanjutkan pendidikan tinggi, khususnya di bidang pariwisata dan perhotelan. Kunjungan ini menjadi kesempatan bagi siswa untuk mengenal lebih dekat program studi unggulan yang ditawarkan oleh Poltekpar Lombok.

Kegiatan ini dikemas dengan menarik, termasuk sesi presentasi yang memberikan wawasan mendalam tentang pilihan studi, prospek karir, dan peluang pengembangan diri di sektor pariwisata. Tidak hanya itu, Siswa SMKN Pujut juga berkesempatan untuk melaksanakan sharing session interaktif untuk berdiskusi langsung dengan perwakilan Poltekpar Lombok untuk mendapat gambaran nyata tentang pengalaman belajar di kampus, fasilitas yang tersedia, hingga peluang kerja setelah lulus.

Antusiasme siswa SMKN 1 Pujut terlihat dari keaktifan dalam bertanya selama acara berlangsung. Kegiatan ini berhasil memberikan inspirasi baru sekaligus memotivasi siswa untuk merencanakan masa depan pendidikan di sektor pariwisata dan perhotelan. Poltekpar Lombok berharap kunjungan ini tidak hanya membuka wawasan siswa, tetapi juga memperkuat komitmen dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia yang kompeten dan berdaya saing di sektor pariwisata, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Translate »